Kementan :Dorong Semangat Babinsa, Penyuluh dan Petani Untuk Luas Tambah Tanam Padi


Yogyakarta (09/08) Memasuki akhir Musim Tanam Periode April - September 2017, Penanggung Jawab Upsus Pajale Wilayah DI. Yogyakarta melakukan konsolidasi dengan  Dinas Pertanian Propinsi, Dinas Pertanian Kabupaten, BPS, Korem, Kodim, dan Koramil melalui kegiatan Workshop di Eastparc Hotel Yogyakarta.

Penanggung Jawab Upsus Pajale DI. Yogyakarta Justan Riduan Siahaan didepan para Babinsa, Penyuluh, Mantri Tani, Petugas Pelapor Data LTT masing masing kecamatan seluruh kabupaten/kota, dalam sambutannya menyampaikan bahwa Indonesia sebagai negara agraris wajar saja apabila mempunyai cita - cita menjadi lumbung pangan dunia di tahun 2045. Untuk mencapai lumbung pangan dunia kita mempunyai modal yang sangat besar seperti lahan yang luas dan petani.
Salah satu persyaratan untuk mencapai lumbung pangan dunia adalah dengan meningkatkan LTT Pajale sejak Tahun 2017 secara nasional harus mencapai target 1juta ton/tahun. 
Secara produksi Indonesia sudah swa sembada beras sejak tahun 2016.

Sampai dengan tanggal 8 Agustus 2017 realisasi LTT Padi DI. Yogyakarta yang terdiri dari 5 kabupaten sudah mencapai 31.493,45 Ha atau 57% dari target 55.432 Ha.

Beberapa faktor yang menjadi belum optimalnya realisasi LTT padi di DI. Yogyakarta antara lain minimnya sarana prasarana dan SDM  pelapor data, banyaknya lahan subur yang sudah beralih fungsi menjadi perumahan elite. 
Untuk mendorong  semangat dalam meningkatkan LTT padi Justan R. Siahaan mengajak semua pihak terkait untuk bersama-sama dalam mengatasi permasalahan tersebut.

Pada kesempatan yang sama hadir Kepala Pusat Data dan Informasi Pertanian Suwandi menyampaikan tentang Pelaporan LTT. Harian berdasarkan Citra Satelit,  Kepala Dinas Pertanian DI. Yogyakarta  Sasongko yang membahas Program Pemerintah Daerah DI. Yogyakarta Dalam Mendukung Upsus Pajale, Kepala BPTP DI. Yogyakarta Joko Pramono dan Kepala Dinas Pertanian, Pangan, Kelautan dan Perikanan Pulung Haryadi, serta Kepala Dinas Kabupaten se DI. Yogyakarta.Ini 




Berita Lainnya