KEMENTERIAN PERTANIAN
REPUBLIK INDONESIA

ID EN

Daftar Berita

Bukti Nyata Sektor Pertanian Kian Menjanjikan Untuk Masa Depan
Jakarta -- Ketua Umum Kontak Tani Nelayan Andalan (KTNA) Yadi Sofyan Noor mengatakan masa depan sektor pertanian sangat menjanjikan. Menurutnya, Kementerian Pertanian (Kementan) di bawah kepemimpinan Andi Amran Sulaiman sukses melakukan transformasi besar-besaran untuk mengangkat sektor pertanian sebagai sektor strategis nasional.
Masyarakat Merauke Panen Raya Padi Seluas 14.000 Hektar Hasil Optimasi Lahan Kementan
Merauke– Program Optimalisasi Lahan (Oplah) yang digagas oleh Kementerian Pertanian (Kementan) semakin memperlihatkan dampak positifnya bagi petani di Kampung Telaga Sari, Kabupaten Merauke. Panen dan tanam padi secara serentak ini menjadi bukti nyata dari upaya berkelanjutan Kementan dalam memperkuat ketahanan pangan dan meningkatkan kesejahteraan petani di Merauke, Papua Selatan.
Jadi Dewan Penasehat JIRCAS, Indonesia Sampaikan Upaya Peningkatan Produksi Padi dan Pemanfaatan Biomassa
NARA, JEPANG – Upaya peningkatan produktivitas padi yang menjadi salah satu kegiatan strategis Kementerian Pertanian, dibahas dalam pertemuan The Fifth Meeting of International Scientific Advisory Board for Strategy “MIDORI” yang dihelat oleh Japan International Research Center for Agricultural Sciences (JIRCAS) di Nara, Jepang pada 3-4 Oktober 2024. Kepala Badan Standardisasi Instrumen Pertanian (BSIP) Fadjry Djufry hadir sebagai perwakilan Indonesia dalam pertemuan tersebut.
HUT TNI ke 79, Mentan Amran Sebut Tentara dan Petani Bersatu Jaga Kedaulatan Bangsa
JAKARTA - Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman mengucapkan dirgahayu ke 79 kepada seluruh prajurit TNI di Indonesia. Dia mengatakan, TNI adalah benteng pertahanan bangsa yang menjaga kedaulatan dari waktu ke waktu.
Tinjau Lahan Kering di Pati, Wamentan Sudaryono Berikan Solusi Ketersediaan Air Bagi Petani
Pati – Wakil Menteri Pertanian (Wamentan), Sudaryono melakukan kunjungan kerja ke Desa Tambahmulyo, Kecamatan Jakenan, Kabupaten Pati, Jawa Tengah, pada Jumat (4/10/2024). Kunjungan ini bertujuan untuk meninjau kondisi lahan pertanian yang terdampak kekeringan parah akibat cuaca ekstrim el nino, sekaligus memberikan solusi bagi permasalahan yang dihadapi para petani.
Kementerian Pertanian Ajak Masyarakat Berperan Aktif Lakukan Pengawasan
JAKARTA - Inspektur Jenderal Kementerian Pertanian (Irjen Kementan), Setyo Budiyanto mengajak masyarakat Indonesia untuk berperan aktif melakukan pengawasan kinerja di lingkup Kementan. Keterlibatan masyarakat dinilai penting karena pertanian merupakan sektor dasar yang menjadi kebutuhan sehari-hari.
Mentan dan Menhub Olahraga Pagi Bersama di Kementerian Pertanian
Jakarta – Menteri Pertanian (Mentan), Andi Amran Sulaiman, dan Menteri Perhubungan (Menhub), Budi Karya Sumadi, menggelar olahraga pagi bersama di kantor Kementerian Pertanian pada Jumat (4/10/2024). Acara ini dimulai dengan jalan santai, diikuti oleh pertandingan voli dan senam kebugaran, yang melibatkan para pejabat serta pegawai Kementerian Pertanian. Selain menjaga kebugaran, kegiatan ini juga bertujuan mempererat hubungan antar-kementerian.
Ajak Petani Menanam di Oktober, Wamentan Sudaryono : Kita Beri Benih Gratis
KUDUS - Kementerian Pertanian (Kementan) akan membagikan benih gratis untuk para petani yang melakukan percepatan tanam di bulan Oktober ini. Hal tersebut disampaikan Wakil Menteri Pertanian (Wamentan) Sudaryono saat meninjau percepatan tanam di Kabupaten Kudus, Jawa Tengah.

Aksesibilitas

Kontras
Saturasi
Pembaca Layar
D
Ramah Disleksia
Perbesar Teks
Jarak Huruf
Jarak Baris
Perataan Teks
Jeda Animasi
Kursor
Reset