Mentan Panen Jagung di Kolaka Timur


Kolaka Timur (27/12) - Menteri Pertanian melakukan panen raya jagung hibrida di desa Atolano Kec. Lambandia Kolaka Timur. Dalam panen tersebut  Mentan didampingi Plt Gubernur Sultra, Bupati Kolaka Timur, Kasdam Wirabuana, Kadistan Prov, Sultra.

Mentan dalam sambutannya mengatakan bahwa Sultra luar biasa, karena luas tanam jagung mencapai 90.000 ha.

Prestasi yang perlu dibanggakan saat ini kita telah ekspor jagung ke luar negeri. Menteri mengingatkan kepada Dolog agar tetap membeli jagung dengan harga 3.150/ kg. 

Hasil panen jagung mencapai 10, 3 ton per ha. Luas tanam jagung di Atolano 50 ha, sedangkan luas dipanen hari ini 10 ha. 
Ketua Kelompok LEM Sejahtera Jupri mengatakan bahwa selama ini telah 3 kali panen, dan panen yg terbaik adalah musim ini. 
Teknologi yg diterapkan yaitu penggunaan benih hibrida, pupuk Urea, ZA dan SP 36 serta penyiangan.




Berita Lainnya